Digitalbisnis.id – Pilihan bisnis di bidang ekspor memberikan cukup banyak kelebihan untuk Anda. Akan tetapi, sebelum Anda memulai bisnis di bidang ini, Anda memerlukan perencanaan yang matang. Berikut beberapa tips untuk memulai bisnis ekspor dan membantu Anda untuk mulai menjadi eksportir.
1 Putuskan Jenis Eksportir yang Dipilih
Terdapat pilihan bagi Anda apakah akan menjadi eksportir yang menjual barang yang diproduksi sendiri atau eksportir yang menjual barang yang diproduksi produsen lain. Hal ini penting untuk diputuskan di awal bisnis Anda. Jika memang Anda berniat untuk menjadi eksportir dari barang yang Anda produksi sendiri, maka Anda harus pandai dalam mengemas produk yang Anda buat, pintar dalam mempromosikannya, dan tentunya memiliki nilai keunikan yang bisa menarik minat pasar internasional. Jika Anda memilih menjadi eksportir yang menjual produk dari produsen lain, maka pilihlah produsen dengan kualitas barang yang baik dan terpercaya.
2 Pelajari Peluang Bisnis Ekspor denga Baik
Sebelum Anda benar-benar terjun dalam bisnis ini, cobalah untuk mempelajari tentang bisnis ini dengan teliti. Selain itu, pelajari juga peluang yang bisa Anda dapatkan dalam bisnis ekspor. Bisnis ekspor bukan hanya sekadar menjual barang, bisnis ekspor memerlukan penguasaan ilmu bisnis yang matang. Anda akan langsung terhubung dengan importir yang sudah jelas berasal dari luar negeri dengan karakteristik yang berbeda dengan pembeli dari dalam negeri sendiri.
3 Selalu Bisa Menjaga Kepercayaan
Ketika bisnis Anda sudah berjalan, maka salah satu hal penting yang harus selalu Anda ingat adalah menjaga kepercayaan yang telah diberikan. Baik kepercayaan dari produsen maupun dari pihak pembeli atau importir. Anda juga harus selalu menjaga kepercayaan karyawan Anda. Menjaga kepercayaan nilainya sangat besar dan juga menjadi salah satu penentu apakah perusahaan Anda akan terus berkembang ke arah yang lebih baik atau justru sebaliknya.
Beberapa tips di atas diharapkan bisa membantu Anda yang berniat untuk bergelut di bidang bisnis ekspor. Nah, setelah Anda mempelajari lebih dalam tentang bisnis ekspor, berikut beberapa kelebihan bisnis di bidang ini yang tentunya menguntungkan bagi Anda, seorang eksportir.
1 Memberikan Pengalaman Bisnis yang Unik
Mengapa unik? Bisnis ekspor tidak hanya menghubungkan Anda dengan pihak-pihak dari dalam negeri saja, Anda harus berhadapan baik langsung ataupun tidak langsung dengan pihak dari luar negeri. Pengalaman ini akan menjadi keunikan tersendiri bagi Anda terutama yang masih baru dalam bidang ini. Anda harus bisa mempelajari karakter dari setiap importir dan tentunya negara tujuan ekspor dari produk-produk yang Anda jual.
2 Keuntungan yang Jauh Lebih Besar
Bisnis ekspor bukanlah jenis bisnis yang sifatnya kecil. Anda akan menjual produk lokal ke luar negeri dengan jumlah yang tidak sedikit setiap pengirimannya. Modal awal untuk berbisnis ekspor mungkin tidak kecil, tetapi keuntungan yang Anda dapat pun dari bisnis ini tergolong cukup besar. Jika Anda lebih pintar lagi dalam mengelola bisnis ini dan mampu mengembangkan bisnis Anda sesuai dengan rencana, maka keuntungan yang lebih besar akan bisa Anda dapatkan.
3 Memperluas Jaringan Bisnis
Dalam berbisnis, Anda juga harus pintar dalam memperluas jaringan bisnis. Luasnya jaringan bisnis ini bisa membuat perusahaan Anda lebih berkembang lagi. Bisnis ekspor memungkinkan Anda memiliki jaringan bisnis yang luas. Bayangkan saja, terutama jika Anda merupakan ekportir yang menjual aneka produk dari banyak produsen, Anda sudah memiliki kerja sama yang banyak dengan beberapa produsen.
Banyaknya pihak produsen yang Anda kenal dan memiliki hubungan kerja yang baik, secara otomatis membuat jaringan bisnis Anda semakin luas. Tidak menutup kemungkinan Anda bisa mendapatkan informasi pameran pasar internasional dan importir terpercaya dari para produsen tersebut.
4 Menjadi Jalan untuk Menghindari Pasar Dalam Negeri yang Cenderung Tinggi
Persaingan di pasar dalam negeri umumnya lebih ketat. Hal tersebut membuat produsen harus bisa memasang harga bersaing agar tidak kehilangan konsumen. Jika produsen memilih pasar internasional, maka Anda bisa mendapatkan keuntungan yang lebih maksimal dengan harga jual yang tinggi. Selain itu, peluang di pasar internasional juga terbuka lebar untuk para eksportir. Berbisnis di bidang ekspor ini membuat Anda bisa mendapatkan keuntungan atau laba sepanjang tahun.
5 Membuat Produk Anda Terkenal dalam Skala Internasional
Bagi Anda yang menjadi eksportir untuk produk yang Anda buat sendiri, Anda mendapatkan kesempatan untuk membuat produk Anda terkenal. Produk yang Anda buat tidak hanya terkenal dan disukai di dalam negeri saja, tetapi juga di luar negeri. Pada mulanya produk Anda mungkin hanya dipesan oleh satu atau dua negara saja. Akan tetapi, jika Anda mampu mempertahankan dan meningkatkan kualitas produk dan promosi yang gencar, tidak menutup kemungkinan Anda bisa mengekspor ke banyak negara di berbagai benua yang akhirnya akan membuta produk Anda terkenal secara internasional.
6 Skala Produksi Terus Meningkat
Memulia bisnis ekspor mungkin tidak mudah. Akan tetapi, ketika bisnis sudah berjalan sesuai dengan rencana dan produk yang Anda kirimkan ternyata banyak diminati, hal ini akan memicu terjadinya peningkatan skala produksi dari produk tersebut. Peningkatan skala produksi berimbas pada penyerapan tenaga karyawan yang lebih besar, biaya produksi yang bisa semakin hemat, dan tentunya keuntungan yang jauh lebih besar. Dalam hal ini, Anda sebagai produsen atau hanya sebagai eksportir telah banyak membantu dalam meningkatkan kesejahteraan banyak orang.
7 Mengenalkan Brand dari Produk Lokal
Brand produk sifatnya cukup penting dalam pasar internasional. Beberapa negara sudah lekat dengan brand tertentu. Misalnya Korea Selatan dengan aneka produk telepon pintarnya dan Jepang dengan kualitas otomotifnya. Beberapa negara eksportir lain tentunya juga sama. Saat sebuah negara berhasil mengenalkan brand produknya ke seluruh penjuru dunia, maka negara ketika orang-orang membicarakan tentang negara tersebut, mereka akan langsung terfokus pada produk lokal khas yang diekspor oleh negara tersebut.
Eksportir dalam hal ini bisa mengenalkan brand produknya. Semakin melambung brand produk yang dijualnya, maka nama brand dan eksportir itu sendiri akan naik. Dampak lebih luas lainnya yaitu berdampak pada terangkatnya nama negara karena brand yang Anda ekspor.
8 Membantu Membuka Lapangan Pekerjaan
Sebagai eksportir, tentunya Anda ingin bisa memberikan kontribusi lebih untuk negara. Anda bisa memulainya dari bisnis ekspor ini. Adanya bisnis ekspor dan permintaan yang tinggi terhadap produk yang Anda jual ke luar negeri, secara otomatis akan membantu dalam penyerapan tenaga kerja di dalam negeri. Banyak produsen yang akan membutuhkan banyak karyawan untuk meningkatkan kuantitas produk yang harus dikirimnya. Bahkan perusahaan ekspor Anda pun akan membutuhkan lebih banyak karyawan lagi untuk membantu kelancaran bisnis Anda.
Itulah beberapa kelebihan dari bisnis ekspor untuk para eksportir. Secara tidak langsung, meskipun awalnya merupakan kelebihan untuk para eksportir, kelebihan di atas juga berdampak baik pada nama negara eksportirnya.